Minggu, 01 Februari 2015

Kepada Bulan yang Katanya Penuh Cinta

Februari. Banyak yang bilang ini bulan cinta. Mungkin karena ada yang merayakan valentine di tengah bulan itu. Februari, ada yang ingin kutanyakan kepadamu.

Februari yang katanya penuh cinta, kenapa kamu harus spesial? Bukankah seharusnya kita penuh cinta setiap bulan? Setiap hari?

Februari yang katanya penuh cinta, apa yang dilakukan orang di bulan lain jika cintanya hanya terpusat saat kau datang? Saling membenci kah?

Februari yang katanya penuh cinta, mengapa orang memilihmu yang harinya tidak sampai 30 sebagai bulan cinta? Kenapa tidak Januari saja? Apa karena setiap orang hanya punya sedikit cinta yang bisa dibagikan?

Februari yang katanya penuh cinta, bisakah kau menjawab semua pertanyaan itu? Ah, sepertinya tidak. Kau hanya bulan yang mendapat nama dari manusia. Kau bahkan mungkin tidak mengetahui apa arti cinta yang sering disandingkan dengan namamu.

Sudahlah, Februari, lupakan saja perbincangan kita.

*ditulis untuk tantangan twitter #30harimenulissuratcinta
 

Tempat Mengungkap yang Tak Terucap Template by Ipietoon Cute Blog Design